Minggu, 15 Agustus 2010

Antara Air putih dan Teh

Seperti yg sudah kita ketahui, bahwa banyak ahli yang menyarankan untuk meminum air putih sebanyak 8 gelas setiap harinya untuk memenuhi kebutuhan tubuh akan cairan. Tetapi ternyata menurut tim dari Tea Advisory Panel meminum teh sebanyak tiga sampai empat cangkir dalam sehari sama baiknya dengan minum air putih biasa, bahkan kita bisa mendapatkan manfaat ekstra untuk kesehatan.


Gag percaya?? nih simak dulu.. ternyata kandungan flavonoids dalam teh mampu mencegah penyakit jantung dan sejumlah kanker. Dalam teh ternyata juga terkandung antioksidan polifenol, yang mampu membantu mencegah terjadinya kerusakan sel.

Bahkan selain mencegah penyakit jantung dan kanker, teh juga mampu melindungi gigi dari pembusukan sekaligus memperkuat tulang, ini didapat dari kandungan florida didalam teh.


Memang sih.. ada penelitian yang menyebutkan, teh dapat mengurangi kemampuan tubuh dalam menyerap kandungan zat besi dari makanan. Ini berarti, orang yang berisiko menderita anemia harus menghindari minum teh ketika jam makan. Tetapi, minum teh jelas lebih baik daripada minum air putih karena manfaat dari air putih adalah menggantikan cairan. Sedangkan teh selain berfungsi menggantikan cairan, teh juga mempunyai kandungan antioksidan..

Sabtu, 14 Agustus 2010

Manfaat coklat bagi orang "stres"

Mungkin sudah banyak artikel-artikel tentang manfaat coklat ini, tapi bertambah satu dari saya sepertinya tidak akan menjadi suatu bencana besar bukan??? hehe..

Ternyata, selain menjadi tersangka utama dalam bertambahnya berat badan, coklat juga memiliki sejumlah manfaat bagi yang mengonsumsinya.. apa saja????? let's cekidooootttt.. \(^o^)/

Suku Maya di Amerika percaya bahwa cokelat membawa pengaruh positif serta pengetahuan dan penilaian baik. Penelitian ilmiah terakhir telah menunjukkan, mengonsumsi cokelat akan membuat daya penglihatan mereka juga lebih baik.

Cokelat sendiri termasuk salah satu makanan yang mudah lumer pada suhu darah atau di bawah suhu tubuh (di bawah 33 derajat Celcius). Hal ini akhirnya membuat cokelat dianggap sebagai bahan makanan yang paling bergizi dan mudah dicerna, karena mengandung juga banyak vitamin (A1, B1, B2, C, D, dan E) dan beberapa mineral penting (kalsium, potassium, sodium, magnesium, zat besi, zinc, tembaga, krom dan fosfor).


Selain itu, cokelat juga mengandung antioksidan dan flavonoid yang berguna dalam mencegah radikal bebas yang menjadi penyebab kanker. Antioksidan dan flavonoid merupakan bahan penting bagi aspirin dan mencegah penggumpalan darah. Lemak coklat sendiri berfungsi sama seperti minyak zaitun dan mengandung mineral esensial yang baik untuk memperkuat tulang, rambut, kuku dan juga kulit. Hal ini juga berguna untuk mencegah penuaan.


Uniknya, cokelat juga dianggap sebagai salah satu makanan yang dapat mengusir stres. Menurut penelitian dari Universitas California, Sandiego School of Medicine, Beatrice Golomb, orang yang stres, mulai dari tingkat stres ringan hingga depresi, mengaku makan cokelat saat suasana hati mereka drop.
Ternyata, cokelat mengandung molekul psikoaktif yang dapat membuat pemakan cokelat merasa nyaman. Beberapa kandungan cokelat seperti caffeine, theobromine, methyl-xanthine dan phenylethylalanine dipercaya dapat memperbaiki mood, mengurangi kelelahan sehingga bisa digunakan sebagai obat anti-depresi.

(dikutip dari vivanews.com)

Jumat, 13 Agustus 2010

Rokok elektrik lebih bahaya dari rokok biasa??

saya kutip dari vivanews.com
semoga bermanfaat \(^o^)/


Anggapan orang yang selama ini menyatakan rokok elektrik lebih sehat daripada rokok biasa ternyata SALAH. Kepala Badan Pengawasan Obat dan Makanan RI Kustantinah menjelaskan, rokok elektrik sama berbahayanya dengan rokok yang dibakar biasa.

Kandungan propilen glikol, dieter glikol dan gliserin sebagai pelarut nikotin ternyata dapat menyebabkan penyakit kanker.


Kustantinah menjelaskan dalam rokok elektrik terdapat nikotin cair dengan bahan pelarut propilen glikol, dieter glikol ataupun gliserin. Jika nikotin dan bahan pelarut ini dipanaskan maka akan menghasilkan nitrosamine. "Senyawa nitrosamine inilah yang menyebabkan penyakit kanker."


Kustantinah menambahkan, semua rokok elektrik yang beredar di Indonesia adalah ilegal dan berbahaya bagi kesehatan. Di seluruh dunia, ia juga mengungkapkan, tidak ada negara satupun yang menyetujui rokok elektrik. Bahkan di beberapa negara seperti Australia, Brazil dan China rokok elektrik dilarang.

"Padahal negara China yang menemukan rokok elektrik pada 2003. Namun, pemerintah China sudah melarang peredarannya," katanya menjelaskan.

Untuk itulah BPOM bersama Kementrian Kesehatan, Kementrian Industri dan Kementrian Perdagangan akan mengkaji lebih dalam tentang rokok elektrik. "Rokok elektrik tidak akan pernah didaftarkan, disetujui dan akan dilarang di Indonesia," ujarnya.
 
hmmmmm.. jujur saja.. saya sendiri belum pernah tahu wujud dari rokok elektrik ini.. tapi harapan untuk bermanfaatnya postingan saya ini tetap utuh tidak berkurang karena kekatrokan saya.. wkwkwkwkwk..

Kamis, 12 Agustus 2010

i'm single and rada happy..

yes i am..
hahahahahaaayyy.. \(^o^)/
sebenarnya saya menikmati menjadi single.. bukan karena apa.. tapi menjadi single membuat saya bebas melakukan apa saja tanpa perlu melakukan laporan rutin atau was-was akan mendapat "pidato kenegaraan" kalau misalnya saya lupa memberi kabar atau terlambat pulang.. apalagi kalau pergi dengan lawan jenis..
tapi yang sedikit mengusik rasa nikmat saya menjadi single adalah, ketika ada pertemuan keluarga.. klise bangetttttttt.. iya kan???? T_T
selalu ditodong dengan pertanyaan-pertanyaan yang sepertinya sudah terprogram dengan sempurna dan permanen dikepala para "tetua" keluarga kalau bertemu dengan saya.. ini yang bikin saya jadi rada happy menjadi single..
nyebelin pangkat 10.. T_T

kadang gag ngerti dengan pikiran mereka.. emangnya nikah segampang itu?????? gag butuh persiapan batin??? gag butuh modal?????? kalau ada yang mau modalin 100%, saya sih ayo-ayo saja.. wkwkwkwkwk..

Rabu, 11 Agustus 2010

Sang Pencuri Mimpi

Malam-malam,
Datang..
Diam-diam..

Meraja,
memaksa menyusup dalam ruang-ruang gelap hati,
nyalakan lentera yang sengaja kupadamkan..

Sang pencuri mimpi,

Senyap senyap,
pergi tinggalkan aku yang terjaga sendiri..

Selalu ada cerita, ketika..

Ngalas.. eh eh, itu istilah saya ketika ke lapangan selama beberapa hari.. (lapangannya bukan lapangan bola loh..)
Awal bulan ini (tepat tanggal 01/08/2010) kebetulan saya dapat tugas untuk mendampingi adik-adik saya (biar kelihatan mudanya, hahahay..) untuk kuliah lapangan di kecamatan Plandaan, Jombang..
Hari pertama tantangannya cuma cuaca yang panas menyengat, sementara rute perjalanan hanya mengikuti jalan utama.. jadi hari pertama ini saya lalui dengan sukses tanpa merasa penat sedikitpun..

saking panasnya.. ATLAS'07 pada rebutan ngiyup saat materi terakhir di hari pertama
Hari kedua tantangan sesungguhnya dimulai.. setelah malam sebelumnya dibagi kelompok oleh komandan saya (atasan saya maksudnya..) maka tugas saya hari ini adalah mendampingi adik-adik mahasiswa ini untuk blusukan dalam hutan.. tidak ada kekhawatiran apa-apa, karena kelompok yang saya dampingi ini sekilas terlihat menyukai tantangan.. (setidaknya dengan begitu saya tidak perlu khawatir kalau ada yg TKO sebelum sampai kembali ke basecamp, hehe..). Ok, perjalanan dengan rute Klitih-Waturupit-Brangkal bisa kami lalui dengan sukses, begitu masuk ke Brangkal menuju jepit ada sedikit was-was dalam benak saya.. bukan apa-apa.. tapi jujur saja, kemampuan otak saya untuk mengingat setapak-setapak dalam hutan tidak sebagus kemampuan saya dalam mengingat jumlah uang yang ada dalam dompet.. hihi..
dan ternyata benar.. ketika hari sudah menjelang petang, kami justru "disesatkan" dalam perjalanan menuju dusun Jepit T_T ada rasa khawatir kalau-kalau kelompok dampingan saya ini ketakutan karena akan kemalaman dalam hutan, tapi ternyata khawatir itu tidak terbukti.. dengan tenang mereka mencoba mencari "jalan keluar" (gag tahu lagi kalo sebenarnya masing-masing dari mereka sudah jejeritan dalam hati.. xixixixi..) dan vooilllaaaa.. mereka bisa!!!! bangga rasanya melihat mereka dengan mandiri memutuskan sesuatu dengan tenang.. tapi mungkin kalo mereka tahu bahwa selama perjalanan dalam kesesatan itu (alah, bahasaku..) ada yg turut serta, mungkin yg ada mereka lari sambil merinding disko.. wkwkwkwkwk..
detik-detik menemukan jalan setapak utama.. masih pada belum nyadar kalo sama "si mbah" habis diajak muter-muter..
lepas magrib.. baru bisa keluar dari hutan.. bukannya kapok malah masih pada ketawa-ketawa.. gag ngerti kalo yang ndampingi pegelen ngusiri "si mbah" hehe..

Hari ketiga, rute yang sama dengan hari kedua.. sejatinya perjalanannya lebih enteng dibandingkan dengan hari sebelumnya, tapi dari pertama menginjakkan kembali kaki di dusun Jepit, lah kok perasaan saya sudah gag enak.. (-.-!!) ternyata benar.. belum apa-apa kami sudah "dikerjai" sama danyange  dusun Jepit.. dan yang paling mendebarkan terjadi setelah makan siang.. salah satu mahasiswa (call him Rio), tanpa sadar sempat bikin sang danyang marah, bahkan sampai-sampai sang danyang hampir saja mau ngerjain si Rio.. untungnya ketahuan sebelum terlambat.. dengan melakukan antisipasi sederhana sesuai yang saya ketahui, maka selamatlah si Rio dari keusilan "si kakek" meski ternyata malam harinya "si kakek" datang lagi berkunjung dengan "kawan-kawannya".. hihi..

jejak para petualang.. matahari belum 90 derajat.. tapi danyang-danyang dah pada usil..
banyak pengalaman berharga yang saya dapat justru ketika mendampingi adik-adik ini (masih memaksakan diri biar terlihat awet muda, hohoho..) salah satunya adalah, tetaplah tertawa tak peduli ketika kau hilang arah dalam hutan.. wkwkwkwkwk..

Ramadhan tahun ini..

Hari ini (Rabu, 11/08/2010) hari pertama puasa ramadhan.. gag ada cerita konyol yg mau saya bagi sih.. karena memang selama seharian ini kerjaan saya cuma  tidur sambil ngeloni laptop saya yg ON dari semalam ^^
tapi ada satu cerita yg pengen  saya share..
puasa pertama tahun ini adalah puasa full pertama buat adik saya popo (nama aslinya NADHIFA, tp biasa saya panggil popo atau ciripa, hehehe..)
tahun-tahun sebelumnya si popo memang sudah ikut puasa, tapiii.. berhubung waktu itu dia masih kecil (sekarang usianya 8 th, akhir tahun nanti genap 9 th..) jadi biasanya kalau ikutan puasa cuma sampai setengah hari..
ada rasa bangga melihat si dedek bisa melaksanakan ibadah pertamanya full time, walaupun pas siang harinya kelihatan rada lemes.. tapi ketika hari menjelang sore si popo dah semangat lagi.. apalagi dia ikutan nyiapin menu buka puasa buat orang-orang rumah.. sementara mbak-nya yang nomor 2 masih asik berkutat dengan radio di kamar lantai atas..
popo a.k.a ciripa a.k.a nadhifa, si bungsu yg sudah bisa puasa full time  untuk tahun ini
hmmmm.. tanpa sadar adek saya yang bungsu ini sudah tambah besar.. dan tanpa sadar juga (sebenarnya dengan berat hati sadarnya, hihi..) ternyata saya pun tambah tua.. wkwkwkwkwk..

introduce yang gag penting (lagi)..

Entah ini blog saya yang keberapa.. saking banyaknya akun yang saya punya sampai-sampai saya suka kebingungan mengingat password masing-masing.. T_T
sembari terus berusaha mencari password lama.. maka guna menuruti hasrat menulis malam ini yang gag  bisa lagi ditahan, alhasil dengan senang hati saya menciptakan akun baru ini.. berharap semoga saudara-saudara sebangsa dan setanah air (???) masih berkenan membaca tulisan-tulisan saya yang terkadang abstrak bak karya picasso.. (alah..)

oh ya.. gag  perlu khawatir.. insyaallah akun yg ini awet.. karena passwordnya paling simple  dan gampang diingat.. gag sampai memeras otak saya yang gag ada isinya ini.. hihi..

SELAMAT MENIKMATI ^^